Cara Download Rapor Mutu PMP/ EDS Dikdasmen 2019 Excel

Cara Download rapor mutu PMP/EDS Dikdasmen tahun 2019 sudah bisa dilakukan. Setelah pihak pengemban resmi merilis laman download rapor mutu 2019. Dengan begitu, maka hasil input EDS tahun 2019 sudah bisa di unduh dan bisa dijadikan sebagai bahan evaluasi satuan pendidikan.

Melalui laman http://pmp.kemdikbud.go.id/berita/berita-detail/RILIS-RAPOR-MUTU-PMP-DIKDASMEN-2019, pihak pengemban yakni LPMP merilis rapor mutu EDS. Dalam laman tersebut terdapat beberapa hal yang disampaikan, selain informasi mengenari rilis, pihak LPMP juga menyampaikan mengenai cara download rapor mutu 2019 lengkap hingga versi Excel dan cetak.
Cara Download Rapor Mutu PMP Dikdasmen 2019 Excel

Selain itu juga terdapat persentase sekolah yang belum memiliki rapor mutu karena data belum diolah. Sedangkan beberapa bagian lainnya tidak memiliki rapor mutu karena memang belum mengirim data EDS. Dengan kata lain, masih banyak sekolah di Indonesia yang belum bisa mendownload rapor mutu dikarenakan dua hal tersebut.

Dalam hal ini pemerintah berharap kepada pihak LPMP, Dinas Pendidikan, dan Pengawas untuk proaktif dalam melakukan fungsinya dalam melakukan identifikasi, pelayanan teknis hingga pemantauan. Adapun data sekolah yang tidak memiliki rapor mutu bisa diakses di laman PMP dikdasmen kemudian pilih menu progress data. Dalam laman tersebut sudah terdapat daftar sekolah yang tidak memiliki rapor mutu.

Adapun bagi yang belum memiliki rapor mutu diharapkan segera melakukan pengiriman data EDS 2019 dengan menggunakan aplikasi lama yakni 2020.08.17. Untuk waktu pengiriman, dibatasi paling lambat tanggal 1 Oktber 2020. Aplikasi versi 2020.08.17 ini akan kembali dirilis pada tanggal 1 september 2020. Sehingga bagi sekolah yang belum melakukan update versi, untuk segera melakukan pembaharuan dengan download patch versi sebelumya.

Cara download rapor dan cetak rapor mutu sendiri sebenarnya tidak susah. Cukup dengan melakukan login disini. Tentunya sebelum melakukan login, hendaknya menyiapkan beberapa hal yang dibutuhkan, diantaranya.

Persiapan Sebelum Download dan cetak Rapor Mutu tahun 2019

1. Koneksi Internet
Koneksi Internet merupakan persiapan yang wajib dipenuhi. Hal ini dikarenakan rapor PMP hanya bisa diambil dengan mengunduh dari data server pusat. Jadi koneksi internet merupakan harga mutlak yang harus disiapkan.

2. Browser
Bagi OPS atau pihak sekolah yang akan melakukan unduh rapor mutu EDS Kemdikbud 2019  hendaknya memiliki brosesr atau peramban. Beberapa peramban yang sering digunakan adalah Mozilla, Chrome, Opera, dan sebagainya.

3. NPSN
NPSN adalah Nomor Pokok Sekolah Nasional. NPSN ini dimiliki setiap sekolah sebagai salah satu identitas resmi sekolah selain dari beberapa identitas lainnya tentunya. Dalam mendonwload rapor PMP NPSN merupakan hal yang harus disiapkan.

4. Kode Registrasi Dapodik Sekolah
Dalam mendownload rapor kelengkapan lain yang harus disiapkan adalah kode registrasi dapodik sekolah. Kode ini menunjukkan bahwa sejatinya PMP EDS Kemdukbud sudah terintegrasi dengan Dapodik.

Langkah-langkah Download Rapor PMP EDS Kemdikbud

1.  Masuk ke Web Download PMP
Langkah awal apabila semua kelengkapan dan persiapan di atas sudah lengkap, maka selanjutnya adalah dengan masuk ke link download PMP EDS 2020 melalui peramban. Adapun link download yang dimaksud adalah https://rapormutu.pmp.kemdikbud.go.id/ akan mendapatkan tampilan seperti gambar di atas.

2. Masuk ke Web Download
Cara masuk ke web download adalah dengan mamasukkan Username dan Pasword. Untuk Username diisi dengan NPSN sekolah. Sedangkan password diisi dengan kode registrasi dapodik.
Cara Download Rapor Mutu PMP Dikdasmen 2019 Excel

3. Isi Kode Wilayah dan Sekolah
Apabila sudah berhasil login, maka langkah berikutnya adalah dengan memasukkan kode wilayah dan kose sekolah. Kode yang dimaksud adalah  minimal 3 huruf depan nama sekolah. Apabila registrasi dan input sekolah berhasil biasanya ditnjukkan dengan nama sekolah yang berwarna hitam.
Cara Download Rapor Mutu PMP Dikdasmen 2020

4. Download rapor mutu excel
Untuk mengetahui nilai rapor mutu bisa langsung scroll ke bawah. Nilai PMP bisa dilihat secara langsung dengan scroll. Namun apabila ingin mendownload versi excel maka cukup perhatikan di bagian kiri atas berwana hijau dengan tulisan Unduh Excel.

Itulah cara download rapor mutu PMP EDS 2019 Kemendikbud. Cara-cara tersebut bisa dicoba karena sangat mudah. Setelah berhasil di download rapor PMP tersebut bisa dijadikan acuan untuk membuat kebijakan-kebijakan sekolah selama setahun kedepan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Download Rapor Mutu PMP/ EDS Dikdasmen 2019 Excel"